Assalamalaikum Sahabat Ridhoka Salma,
Untuk Artikel Kali ini kami dari Team Redaksi Rumah Sakit Ridhoka Salma Cikarang akan sharing tentang Tips Pencegahan Terhadap Penyakit Stroke, Semoga bermanfat ya.
STROKE adalah kondisi yang terjadi ketika pasokan dara ke otak terganggu atau berkurang akibat penyumbatan (stroke iskemik) atau pecahnya pembuluh darah (stroke hemoragik).
Hal ini menyebabkan sel-sel otak berhenti berfungsi atau mati, fungsi bagian tubuh yang dikendalikannya terganggu sehingga dapat mengakibatkan kelumpuhan, gangguan buicara hilang rasa dan daya pikir komna dan kemungkinan meninggal.
Pencegahan Penyakit Stroke :
– menghindari dari asap rokok.
– Meningkatkan makanan sayur & buah.
– Mengecek kesehatan Anda secara rutin dan teratur.
– Melakukan olahraga rutin dan teratur semisal aerobik minimal 3 x seminggu.
– Mengurangi makan makanan yang asin dan bergaram.
Program “SEGERA KE RS”,
Konsep utama dalam penanganan stroke adalah memberikan pengobatan yang spesifik dalam waktu sesegera mungkin sejak serangan terjadi.
Masalah yang muncul adalah tidak dikenalinya gejala awal serangan stroke oleh masyarakat.
Konsep penilaian untuk stroke adalah “SEGERA KE RS”, yaitu
– Senyum tidak simetris,
– Gerak separuh anggota tubuh melemah tiba-tiba,
– Bicara pelo atau tiba-tiba tidak dapat bicara atau tidak mengerti kata-kata/bicara,
– Kebas atau baal,
– Rabun,
– Sakit kepala hebat yang muncul tiba-tiba dan gangguan fungsi keseimbangan
Penanganan stroke bukan cuma di gemakan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Perhimpunan Dokter Spesialis Indonesia (PERDOSSI) bersama Boehringer Ingelheim meluncurkan ANGELS Initiative pada April 2017.
Demikian Artikel Kali ini dari Team Redaksi Rumah Sakit Ridhoka Salma Cikarang akan sharing tentang Tips Pencegahan Terhadap Penyakit Stroke, Semoga bermanfat ya.